Halaman

Kamis, 05 Desember 2019

Apa sajakah Isi dalam Surat Kabar ?

Sebagai media untuk menyampaikan dan mencari informasi, surat kabar berisikan informasi atau pemberitaan yaitu tercakup dalam rubrik (ruangan tetap) yang tersedia di halaman tertentu sehingga khalayak pembaca akan mudah untuk mencari dan membacanya, sesuai kepentingan atau kebutuhan. Isi atau pesan yang dimuat didalam suatu surat kabar terdiri dari berbagai macam rubrik yang tersedia. Pada umumnya isi yang terdapat pada sebuah surat kabar terdiri ari berita, tajuk rencana (editorial), artikel, pojok, surat pembaca, karikatur, dan halaman suplemen. Selain itu, di dalam surat kabar ditemui pula kolom-kolom iklan berbagai ukuran yang ditempatkann di halaman tertentu. Berikut isi yang terdapat dalam surat kabar : 

1. Berita 
Merupakan laporan ringkas mengenai peristiwa atau kejadian yang ditulis oleh wartawan berdasarkan fakta-fakta di lapangan yang dikumpulkan dalam mengungkap peristiwa yang terjadi atau perkembangan dari peristiwa yang telah atau pernah dilaporkan. 
Dari segi penempatan/posisi berita dapat diletakkan sebagai headline (kepala berita- judul berhuruf lebih tebal) dan non-headline. Headline yaitu apabila berita-berita yang mengungkap peristiwa atau kejadian yang dianggap penting dan perlu segera diketahui oleh kalangan luas. Non-headline yaitu berita-berita yang biasa saja namun perlu diketahui oleh khalayak umum. Pada berita-berita tertentu ada yang disertakan foto/gambar sebagai pelengkap atau pendukung. Untuk berita yang tidak mengejar nilai aktualitas, lazimnya disuguhkan dalam rubrik features.

2. Tajuk Rencan (Editorial) 
Tajuk rencana adalah sebuah tulisan yang merupakan pemikiran pokok dalam surat kabar yang membawakan visi atau opini dari institusi pers yang bersangkutan. Rubrik ini merupakan salah satu isi surat kabar yang layak dibaca karena berguna untuk mengetahui sejauh mana kebijakan yang disampaikan oleh redaktur dalam menyoroti masalah yang dianggap penting, yang sedang menjadi isu publik dan menyangkut kepentingan umum.

3. Artikel 
Artikel merupakan tinjauan atau kupasan mengenai suatu hal yang sesuai dengan arah pemikiran dari penulisnya. Artikel biasanya disebut dengan opinion peaces dan umumnya mencantumkan nama penulisnya. Artikel berasal atau dikirim dari berbagai kalangan dan dimuat setelah melalui seleksi oleh tim redaktur surat kabar yang menanganinya. Biasanya, setiap penulis artikel mendapatkan honorarium sebagai imbalan.

4. Pojok
Pojok merupakan rubrik khusus dalam surat kabar yaitu tulisan khas redaktur yang disajikan secara ringkas (kalimat pendek) dalam menyoroti masalah yang masih dianggap aktual. Gaya bahasa dalam rubrik ini sering disebut troponstyl, bersifat humoris dan menyindir, serta terkadang dibantu dengan menggunakan bahasa daerah.

5. Karikatur 
Karikatur merupakan gambar sketsa yang berisi sindiran atau kritikan terhadap suatu peristiwa atau topik berita yang menarik perhatian khalayak umum. Biasanya tokoh yang terlibat dalam pemberitaan ditampilkan dengan wajah mirip. Teknis penggambarannya sesuai dengan deformasi bentuk aslinya. Gambar sketsa ini bercerita lucu namun maknanya cukup kritis sekaligus dapat menghibur pembaca.

6. Surat Pembaca
Surat pembaca dapat diartikan sebagai tulisan yang berasal dari kalangan/masyarakat yang dimuat oleh surat kabar karena mengandung tanggapan terhadap sesuatu hal atau usul dan saran, baik untuk kepentingan lingkup yang luas maupun terbatas. Fungsi dari surat pembaca ini adalah sebagai ruang untuk berekspresi bagi khalayak dan juga sebagai sarana penghubung antara redaksi surat kabar dan para pembacanya.

7. Iklan
Iklan sering ditemui dalam halaman atau lembar surat kabar. Sebagai perusahaan pers, surat kabar sangat bergantung pada iklan. Dalam bahasa lain, mati hidupnya suatu perusahaan atau penerbitan pers sangat bergantung pada muatan iklan karena iklan merupakan bagian dari penyiaran informasi yang dibayar.

8. Halaman Suplemen 
Halaman suplemen merupakan halaman tambahan pada surat kabar yang ditemui pada hari-hari atau event tertentu. Halaman suplemen biasanya memuat informasi bertopik khusus dan kolom-kolom iklan.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar