Halaman

Jumat, 06 Desember 2019

Hakikat Media Selembar

A. Pengertian Media Selembar
Media selembar atau lebih sering dikenal sebagai newsletter termasuk dalam media massa. Newsletter atau majalah perusahaan/ bulletin merupakan sarana bagi perusahaan atau organisasi untuk menyampaikan informasi dari manajemen organisasi atau perushaan kepada anggota organisasi atau kepada konsumen. 

Rumanti (2004:119) menyebutkan bahwa newsletter merupakan sebuah tipe in house jurnal yang berisikan inti sari berita-berita (berita yang singkat) ukurannya bisa sama dengan majalah pada umumnya hanya jumlah halamannya yang lebih sedikit. Akan tetapi, menurut Ruslan (2010:196) menyebutkan bahwa newsletter merupakan media informasi atau siaran berita yang singkat, ditujukan kepada pembaca yang sibuk atau tidak memiliki waktu yang banyak untuk membaca berita yang terlalu panjang dan terperinci. Menurut Kriyantono (2009:162) menjelaskan newsletter merupakan in house journal yakni terbitan berkala yang diperuntukan untuk kalangan sendiri. 

Berdasarkan pendapat para ahli di atas, maka kelompok kami menyimpulkan bahwa media selembar (newsletter) adalah sebuah media cetak yang berisi tentang berita-berita singkat dengan jumlah halamannya lebih sedikit atau selembar.


B. Fungsi Media Selembar
Newsletter memiliki beberapa fungsi. Menurut Kriyantono (2008:163), sebagai berikut:
1. Newsletter dapat memberikan dorongan untuk memperkuat komitmen dan memberikan yang terbaik bagi pembaca.
2. Sebagai media publikasi melalui informasi tentang kegiatan tertentu.
3. Newsletter dapat menjadi jembatan atau wahana penjalin hubungan dengan public internal dan eksternal.


C. Ciri-ciri Media Selembar
Agar menghasilkan sebuah media selembar atau newsletter yang menarik dan berbeda dari media cetak yang lain, perlu diperhatikan ciri-ciri dari newsletter. Ciri-cirinya antara lain:

1. Berisi informasi atau berita yang sesuai dengan minat pembacanya (anggota perusahaan/ organisasi/ lembaga/ komunitas lainnya).
Seperti yang telah diketahui, newsletter berfungsi menawarkan jasa atau barang dari sebuah perusahaan. Oleh karena itu, pihak perusahaan harus mengerti seberapa besar minat pembaca sehingga informasi yang ditampilkan dalam newsletter sesuai dengan minta pembacanya.

2. Berisi informasi mengenai kegiatan perusahaan/ organisasi/ lembaga komunitas lainnya.
Di dalam newsletter berisi berbagai informasi atau kegiatan suatu organisasi. Informasi yang disajikan dalam newsletter bisa berupa kegiatan di luar perusahaan, prestasi, dan informasi-informasi penting lainnya yang tercantum secara ringkas dalam newsletter ini. Dalam menyampaikan informasi kepada pembaca, newsletter ditulis secara rinci dan singkat dengan menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh pembacanya.

3. Berupa lembaran, 1 lembar atau 2 lembar
Tidak seperti majalah ataupun media cetak yang lain, newsletter ini memiliki sedikit halaman hanya sekitar 1 sampai 2 halaman.

4. Desainnya menarik dan penuh warna
Desain yang disajikan dalam newsletter dibuat dengan semenarik mungkin agar menarik minat pembacanya. Biasanya sebagian orang yang ingin membaca suatu pasti dilihat dari desainnya terlebih dahulu baru isi.

5. Penerbitannya berkala
Berita mampu memperbaharui isi atau kontennya setiap hari. Namun, berbeda dengan newsletter. Isi atau konten newsletter bisa jadi sama karena fungsinya. Oleh karena itu, newsletter diterbitkan secara berkala untuk mempersempit kebosanan pembaca.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar